ORARI Lokal Jakarta Selatan

Workshop Digi-mode RTTY, FT8 & FT4

Sekali lagi Orari Lokal Jakarta Selatan dalam memenuhi kewajiban pembinaan kepada anggota, pada tanggal 7 Maret 2020 telah selesai mengadakan kegiatan Workshop komunikasi radio melalui teknologi digital mode RTTY, FT8 & FT4.

Dalam workshop ini bukan teori yang di berikan melainkan praktek langsung bagaimana cara menginstalasi dan pemakaian software digital yang telah dipilihkan panitia untuk kegiatan ini sehingga kewajiban peserta membawa laptop mutlak di wajibkan sehingga pulang dari kegiatan workshop ini peserta memperoleh pengetahuan dan cara pemakaian software digital komunikasi radio yang sedang berkembang pesat saat ini.

Sesi pertama workshop ini mulai Jam 09.30 – 12.00  adalah materi Mode: RTTY yang dikombinasikan dengan software logger N!MM dan MMVARI dalam komunikasi sehari-hari dan mengikuti kegiatan Contest RTTY, pemateri nya Om Ridwan Saleh (YB0RI ) sekaligus Ketua Orari Lokal Jakarta Selatan

Sesi Kedua  workshop ini mulai Jam 13.00 – 16.00  adalah materi Mode: FT8 dan FT4  Pematerinya OM Turjiman  (YE0TUR) sekaligus sebagai Kabag Contest Orari Lokal Jakarta Selatan, pada sesi ini semua peserta di berikan kesempatan mencoba praktek langsung komunikasi  dengan callsign sendiri komunikasi dengan Mode Digital FT8, sehingga peserta memiliki pegalaman langsung.

Besarnya animo peserta pada kegiatan ini yang pada awalnya di buat hanya untuk anggota Orari Lokal Jakarta Selatan akhirnya di berikan juga kepada Lokal Lain yang berasal dari Orari Lokal Bogor, Lokal Depok , Lokal Jakarta Timur, Lokal Jakarta Utara dan jumlah peserta total 20 orang  yang terdaftar 10 dari Lokal Jakarta Selatan dan 10 dari Lokal Lainnya.,

Seluruh peserta berharap ada pelatihan lain yang sejenis yang di laksanakan lokal-lokal lain, sehingga bisa menambah pengetahuan anggota di bidang amatir radio.

Untuk semua peserta yang hadir, sertifikat kehadiran bisa di unduh pada tabel di bawah ini.

NoCallsignNamaLink
1YD1DGGAchmad Setyadi Syarifudin Link
2YD1DGRAkhmad Sukandi Link
3YGØGITAnggoro Sigit Warihanto Link
4YDØPCUB. Sulistyono A.R. Link
5YD1JRCBrimadiyanto Link
6YDØSQOBudi Santoso Link
7YCØDISDaniel I Sitompul Link
8YDØAARDedi Suhendra Link
9YDØSSCHasdiyan Hartawan Link
10YDØPTHMuh Haris Link
11YD1JBUH. Maskur Link
12YDØSJAMatias Suwanto Link
13YCØRXIMohammad Hambali Link
14YCØOTRRifalino Bachtiar Link
15YDØACHSatriyo Budiwibowo Link
16YD1LICWinursito Link
Exit mobile version